Ban Hydra, Ban Khusus Buat Drag Bike

Motorplus - Jumat, 3 Januari 2014 | 07:39 WIB

Sudah dirancang khusus untuk drag bike

Ajang adu kebut trek lurus atau drag bike di Tanah Air semakin hari semakin tumbuh dan berkembang pesat. Melihat animo yang semakin tinggi, PT Banteng Pratama Rubber selaku produsen ban Mizzle ikut menciptakan ban khusus drag bike yang berkualitas tinggi.

“Mizzle telah menciptakan ban Hydra yang memang sudah dirancang khusus untuk drag bike. Ban ini memiliki kualitas tinggi dan dibuat dengan riset yang cukup intensif. Dengan sertifikat SNI, ban ini sudah memenuhi salah satu syarat untuk menjadi ban kejuaraan nasional di Tanah Air,” ujar Ronald Suherman, Head of Advertising & Promotion Dept. PT Banteng Pratama Rubber.

Ban Mizzle MZ-028 yang dirancang khusus untuk drag bike ini dibuat menggunakan soft compound khusus. Jadi, karet bundar ini memang dapat mencengkram secara maksimal baik di trek kering maupun basah sehingga tidak ada gejala spin maupun sliding di saat start.

Selain itu, profil ban Hydra menyerupai bentuk ‘U’ yang merupakan design profil ban yang sangat pas dan terbaik untuk drag bike. Profil ini memiliki area menapak yang sangat maksimal di jalan lurus untuk mendapatkan catatan waktu terbaik di kelasnya.

Ban Hydra juga didukung oleh kekuatan dinding yang tebal dan lapisan konstruksi kuat. Makanya, ban ini akan stabil dan tidak akan goyang saat digunakan pada kecepatan tinggi. Ban ini tersedia dan tersebar secara merata di semua kota besar Indonesia melalui jaringan distribusi Mizzle.

Soal harga, ban khusus buat drag bike ini dibanderol dengan harga Rp 290 ribu untuk ukuran 60/80-17. Silakan dan coba rasakan langsung keunggulan dan cengkraman ekstra dari Mizzle Hydra. (motorplus-online.com)

Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular