SMOG alias Supermotor Owner Group lakukan turing ke wilayah Indonesia Timur, tepatnya ke Pulau Komodo memang untuk yang pertama kali. Tapi untuk wilayah Indonesia lainnya, sudah pernah dijelajahi para penunggang motor garuk tanah versi on road itu.
“Jujur saja lakukan turing ke Indonesia bagian timur memang belum pernah. Kecuali Sulawesi sudah pernah. Sebab turing tahunan kita biasanya ke pulau Sumatera, bahkan sudah 2 kali. Apalagi pulau Jawa paling sering,” terang Lerry W. dari Caos Jakarta salah satu punggawa SMOG.
Lalu apa sih visi dan misi SMOG adakan event Tour De Januari 2104 Komodo Island (11-13/1) kali ini? “Visi dan misi SMOG tidak hanya kunjungan ke Taman Nasional Komodo sebagai cagar alam paling dilindungi. Tapi sekalian kunjungi tiap-tiap chapter SMOG disana. Sowan biar tambah teman maksudnya,” imbuh Lerry.
Setuju. (motorplus-online.com)
KOMENTAR