Emblem merupakan sebuah ikon bagi kendaraan. Part satu ini cukup penting sebagai identitas sebuah kendaraan. Makanya cukup menjadi buruan paling primadona bagi mereka pecinta motor lawas.
Karena menjadi salah satu part buruan, harga part ini jadi cukup tinggi. Harga part orisinal masih menjadi yang paling tinggi. Sedangkan untuk emblem replika, umumnya dibanderol setengah harga dari emblem orisinal atau yang versi copotan.
Seperti emblem Honda CB100 yang banyak diburu. Dibanderol dengan harga Rp 200 ribu hingga Rp 300 ribu per piece. Untuk motor yang lebih langka dan sulit dicari, emblem orisinal bisa dibanderol Rp 400 hingga Rp 700 ribu per piece. Umumnya para pemburu membeli sepasang. Yakni, untuk bagian kiri dan kanan.
“Bagi beberapa pengguna motor lawas, emblem terutama yang asli memang paling jadi target incaran mereka. “Meski biasanya kondisi emblem asli umumnya sudah pada pudar,” wanti Erick. (www.motorplus-online.com)
KOMENTAR