Komparasi Desain Terbaik Motor 125 cc, Perbedaan Mencolok di Desain Rumah Lampu

Motorplus - Rabu, 5 Februari 2014 | 11:23 WIB

Bicara soal desain, Yamaha Xeon RC dan Yamaha GT125 memiliki konsep kuat. Untuk Xeon RC, bisa dilihat dari bentuk cover setang yang diambil dari desain pesawat tempur F117 alias pesawat Siluman. Sedangkan untuk GT 125 yang mengusung tag line Eagle Eyes, bisa dilihat dari headlamp dan reflektor. Desain lampu ini, diambil dari Chevrolet Camaro yang mobil muscle car alas Amrik.

Bebeda dengan dua skubek Yamaha, untuk Suzuki Hayate 125 dan Honda Vario Techno 125, mengusung dua headlamp dengan dua reflektor. Namun untuk Hayate, lampu sein dibuat seolah menyatu dalam satu lampu utama. Sedangkan Vario 125, seakan terpisah. Namun, sejatinya semua skubek ini sudah menerapkan sistem AHO (Automatic Headlamp On). (www.motorplus-online.com)

Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular