Kasus Penipuan Beli Sembako Akad Kredit Motor, Jangan Sembarangan Tanda Tangan

Motorplus - Senin, 24 Februari 2014 | 07:42 WIB

Prosedur kredit kendaraan bermotor saat ini termasuk mudah. Hal ini karena kompetisi memperebutkan konsumen motor tergolong sengit. Sehingga, berbagai cara digunakan untuk merayu konsumen. Mulai kemudahan prosedur, suku bunga yang rendah, tanpa uang muka dan lainnya.

Menurut Ahmat, surveyor leasing Oto Motor, Summit Auto Group, prosedur standar saat seseorang ingin membeli motor melalui leasing tidak sulit. “Dokumen yang harus dimiliki paling tidak tiga. Pertama KTP, KK dan slip pembayaran telepon atau listrik. Slip gaji dokumen tambahan. Kalau ini tidak ada masih memungkinkan disetujui kreditnya,” ungkap pria tinggi besar ini.

Paling penting lagi dalam proses ini adalah survei ke lokasi. Survei memastikan peminjam tinggal di sana sesuai KTP. Nah, ketika kredit disetujui konsumen akan menandatangani akad kredit dimaksud. “Makanya jangan sembarangan menandatangi dokumen. Atau paling tidak memahami maksud dari penandatanganan ini terlebih dahulu,” pesannya. (www.motorplus-online.com)

Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular