Perawatan Pasca Abu Vulkanik, Kompartemen Mesin Bisa Jadi Celah Debu Masuk ke Mesin

Motorplus - Kamis, 27 Februari 2014 | 16:00 WIB

Banyaknya debu vulkanik yang dimuntahkan gunung Kelud ke udara, bisa merambah ke ruang bakar. Tentu ini sangat berbahaya untuk komponen di dalam silinder.

Kondisi filter udara yang tidak layak harus diwaspadai. Karena fungsi penyaringannya pasti sudah menurun. Jika abu vulkanik sampai masuk, bisa bikin baret komponen mesin. Mulai dari skep karbu, piston, dan ring piston bisa rusak.

“Bila bagian belakang box filter terdapat debu,  kemungkinan pertama debu sudah masuk ke ruang bakar. Baiknya langsung dibersihkan pakai bensin. Lalu, filter udara wajib diganti! Lanjut, bongkar karburator atau throttle body,” wanti Slamet Kasinom, SPV Education PT YIMM.

Kalau di throttle body skubek Yamaha yang punya jalur by pass untuk kebutuhan rpm bawah, debu ini bisa menyumbat jalur by pass tersebut. Maka, sebaiknya lakukan pembersihan seperti kita service ringan.

“Agar makin aman, disarankan bila abu vulkanik sudah terdapat di karburator sebaiknya lakukan service besar untuk hilangkan debu ini di dalam silinder," tutup Slamet yang asli Sunda. (www.motorplus-online.com)

Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular