Spesialis Spare Part Motor Lawas, Barang Impor Tergantung Stok di Gudang!

Motorplus - Kamis, 20 Maret 2014 | 06:39 WIB

Ringo. Harga spesial untuk order banyak 

Tren menggunakan motor-motor lawas, kembali hidup di tanah air. Bukan cuma orang tua, tapi kawula muda juga tidak jarang yang tersengat virus old school ini. Restorasi pun, menjadi langkah paling ampuh untuk tampil gaya di atas motor lawas.

Buat sobat yang bingung mencari part untuk restorasi, bisa mampir ke MRC di Jl. Raya Lenteng Agung No. 60, Jakarta Selatan. Toko ini, menyediakan part berbagai sepeda motor lawas dengan lengkap. Mulai dari bagian mesin, kaki-kaki, cover body, tangki, hingga pernak-pernik semua tersedia. Wah, macam swalayan tuh. Serba ada! Betul enggak?

“Part-part di sini, kebanyakan produk import yang kondisinya baru. Selain harga lebih murah, barangnya ready stok sehingga tersedia setiap saat,” ujar Ringo sang owner toko. Untuk yang berburu part-part copotan, gerai ini juga menyediakan. Masalah stok barang, harus lihat isi gudang dulu. Bisa dibilang untung-untungan. Umumnya, part copotan motor lawas Honda yang lebih cepat tersedia.

Kalau sobat berada di wilayah luar Jabodetabek, MRC juga menerima pembelian lewat cara transfer. Jadi, barang yang dipesan akan dikirim melalui paket. Tentu ada biaya tambahan untuk jasa pengiriman. “Tidak hanya satuan, kami juga terima order dalam jumlah besar untuk dijual kembali. Tentu, harganya bisa lebih murah jika order banyak,” tutup Ringo yang juga doyan modifikasi motor lawas. (www.motorplus-online.com)

MRC

Jl. Raya Lenteng Agung Barat No. 60 (samping kampus Universitas Pancasila), Srengseng Sawah, Jakarta Selatan. HP 0812-1020-0037, 0812-9490-0300

Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular