Di motor balap underbone 110 – 125 cc 4-tak, banyak pengapian yang dibikin total lossguna meningkatkan pengapian, power maupun akselerasi sejak putaran bawah.
Menariknya, saat ini telah tersedia rotor khusus yang bisa diaplikasikan buat balap maupun kompetisi. “Part dibuat dari lempengan baja yang dikerjakan dengan mesin CNC. Pastinya, lebih rapi, akurat dan presisi. Ada 2 pilihan berat. Yaitu, 300 dan 500 gram. Panjang pickup sekitar 39 mm,” jelas Koh Doni dari Asia Motor. Berlabel RC3, part Rp. 400 - 425 ribu ini bisa ditebus di Jl. Otto Iskandar Dinata No. 41, Tangerang. Telp. (021) 558-7850. (www.motorplus-online.com)
KOMENTAR