Yamaha Scorpio 2007 Jakarta, Cafe Racer Fun Race

Motorplus - Sabtu, 10 Mei 2014 | 20:26 WIB

Untuk itu, bahan selain pada bodi juga pada mesinnya. Walaupun tidak extreme. Intip dulu ubahan bodinya. Untuk membentuk café racer, seperti biasa, fokus pertama membentuk sasisnya. Sasis standar Scorpio dipapas bagian belakang, lalu digabung dengan menggunakan pipa seamless 3/4 inci. "Tekukan belakang dan keseimbangan sasis, penting untuk membentuk cafe racer yang nyaman buat riding," terang Ari, juragan Protechnics di Jl. Pahlawan No. 80A, Ciputat, Tangerang Selatan.

Lalu, sasis Scorpio digabungkan swing arm milik Honda CB 650. Keduanya dihubungkan dengan arm yang bushingnya dibuat mengikuti bentuk rangka Scorpio. "Supaya pas, as-nya diperkecil. Dari 19 mm, jadi 17 mm," jelasnya.

Sok belakang nyomot milik Yamaha DT 400. Tidak langsung pakai, tetapi dilakukan beberapa penyesuaian antara lain pada as soknya supaya lebih panjang. Pilihan jatuh pada as sok Hyosung RX 125. Lalu, dudukan bawahnya juga  disesuaikan sasis scorpio, termasuk juga pada dudukan bagian atas. Adopsi YSS.

Sok depan aplikasi Suzuki GSX 400 Impulse. Hampir sama dengan sok belakang, as sok Impulse juga diganti punya milik Yamaha Byson. Karena sedikit kepanjangan, per bagian dalamnya dipangkas 5 cm.

Menariknya, model tangki sedikit beda dengan café racer umumnya. Tangki dipilih yang sedikit lebih panjang, nyomot milik Suzuki Stinger T125. Dudukannya, menyesuaikan sasis. (www.motorplus-online.com)

DATA MODIFIKASI

Ban depan : Pirelli 120/60-17

Ban belakang : Pirelli 150/60-17

Knalpot  : Custom

Pelek belakang : Variasi CBR 250

Protechnics : 0813-83027774

Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular