Aris Wilianto yang sehari-harinya sebagai sales variasi mobil ini, rupanya tahu betul soal modifikasi. Pria tinggal di daerah Mancasan Wirobrajan, WBII/688, Jogja ini lebih memilih modif beraliran sport fashion untuk Honda CB150R yang jadi tunggangan hariannya. Dan, tema yang diusung terinspirasi film Godzilla 3 atau si Naga Api Biru.
“Saya sangat suka dengan film ini, dan kemudian saya tuangkan dalam motor saya. Agar lebih presisi dan detail, makanya pilih permainan digital printing untuk bagian bodi,” aku Aris yang juga gabung di Jogja Street Fire Club (Josefic).
Katanya sih, tema Godzilla 3 ini juga sekaligus mencerminkan tunggangannya. Unsur garang dan liar yang dimiliki monster dengan badan penuh duri tajam itu, juga cerminan CB150R ini. “Makanya, permainan warna dan motif di digital printing ini bernuansa biru balutan stiker grafis sisik naga,” sebut Aris sembari sebut proses stiker ini dilakukan di Bocah Sticker di Jl. Wates KM. 3,5 Jogja.
Meski tampilan keseluruhan nggak begitu x-treme, namun agar terlihat lebih kekar macam Godzilla, peredam kejut standar depan diganti upside down Ohlins. Copotan dari moge! Sayangnya, dia lupa moge apa! Duh...
Lalu, untuk setang, Aris mengganti pakai ukuran lebih lebar. Selain terlihat gagah dan sesuai konsep modif, juga karena agar handling lebih nyaman buat perjalanan jauh. Iya, macam turing. Tangan pun, enggak cepat pegal.
Itu dari sisi tampilan! Urusan tenaga, Aris enggak lupa. “Saya ingin tenaga motor ini sedikit lebih garang. Makanya knalpot standar diganti free flow dari Akrapovic. Lumayan bisa mendongkrak power standar,” girang Aris sembari bilang kalau pilihan knalpot itu juga ikut mendongkrak tampilan motor kebanggaannya.
Ya iyalah, branded, Bro... (www.motorplus-online.com)
DATA MODIFIKASI
Pelek: Axio
Ban depan: IRC 110/70-17
Ban belakang: IRC 140/70-17
Sepatbor depan: Ninja 250
Bocah Sticker: 0877-3969-7442
KOMENTAR