Sasis tubular dijejali mesin 2 silinder segaris mengusung teknologi injeksi. Bore x stroke yaitu 61,0 mm x 42,7 mm menghasilkan kapasitas silinder bersih 249 cc.
“Pernah kami tes di mesin Dynojet 250i milik BRT, peak power mencapai 35,56 hp,” aku Steven yang modis dengan sabuk Louis Vuitton-nya. Wow, ngalahin power New Ninja 250 dan Yamaha YZF-R25 nih.
Mempersiapkan kehadirannya, pihak BMI kini tengah membangun jaringan aftersales yang mengusung konsep 3S (Spare Part, Service dan Sale). “Hingga 2014, penyebaran dealer 3S kami sudah ada 8 tempat, tersebar di beberapa kota di Indonesia. Kami bukan distributor, tapi APM. Sehingga 3S menjadi point penting,” papar Steven. (www.motorplus-online.com)
KOMENTAR