Amet Seat Modif, Spesialis Reparasi Jok Mayoritas Untuk Kontes

Motorplus - Kamis, 14 Agustus 2014 | 08:50 WIB

Banyak bengkel reparasi jok motor. Mereka menawarkan berbagai macam model jok dan kualitas hasil kerjanya. Salah satunya Amet Seat ini, bengkel reparasi jok yang sudah berjalan hampir 10 tahun.

Walau sempat mengalami kebakaran, tapi bisa bangkit kembali dan tetap berkarya. Hasil kerajinan tangannya sudah dipercaya para modifikator. Kebanyakan untuk motor yang turun di ajang kontes. Tentunya harus rapi dan memiliki model menarik agar dapat mendongkrak penampilan motor kontes tersebut.

Amet Seat bekerja sama dengan perusahaan Mbtech, untuk menyuplai berbagai macam kulit jok. “Biasanya memesan model kulit jok pada Mbtech, tergantung banyaknya permintaan konsumen,” jelas Rahmat Subejo yang akrab disapa Amet.

Selain bekerja sama dengan Mbtech, Amet Seat juga mengambil bahan dari negeri Gajah Putih. Karena saat ini sedang ramai modifikasi aliran Thai look. Sehingga banyak komsumen yang meniru model jok dari negeri sana.

Dalam sehari, bisa menangani 15 sampai 25 jok. “Kalau modifikasi jok biasanya numpuk saat mendekati ajang kontes, dan waktu pengerjaannya 1 sampai 2 hari untuk 1 jok modifikasi,” tutur Amet yang memiliki 3 anak buah.

Ngomongin harga, untuk reparasi jok model standar dibanderol Rp 35 ribu sampai Rp 120 ribu. Sedangkan modifikasi jok kisaran Rp 250 ribu sampai 500 ribu, sesuai tingkat kesulitan dan bahan kulit jok yang dipakai. (www.motorplus-online.com)

Amet Seat Modif

Jl.Kesehatan No.39 Pasar Rebo, Jakarta Timur

0856-870-97089

Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular