Yamaha Soul GT 2012, Menjawab Tantangan Memodifikasi

Motorplus - Rabu, 27 Agustus 2014 | 19:27 WIB

Tantangan kadang membuat kita bisa melahirkan kreasi mantap. “Saya suka tantangan. Dalam memodifikasi motor pun banyak sekali tantangannya,” buka Deza, owner Deza Matic Shop di bilangan Jl. Gotong Royong Blok A, Fatmawati, Jakarta Selatan.

Seperti ketika harus berjibaku di kelas fashion standard dalam event Skubek Contezt 2014 di Parkir Timur, Gelora Bung Karno (10-11/5)lalu. “Di kelas ini, banyak aturan yang melarang ubahan di sasis dan bodi. Lebih menonjolkan variasi bersifat bolt on. Dengan kata lain, kita disuruh berpikir gimana caranya membuat motor terlihat wah dalam kondisi standar. Itu kan tantangan,” jelas Deza.

Nah, Deza coba mengakalinya dengan bermain warna. Ia menyatukan tiga warna berbeda. Yaitu; kuning, merah dan hitam. “Aksen mewahnya didapat dari warna kuning. Meski porsinya hanya sedikit di beberapa komponen,” tukas Deza lagi.

Sementara, kelir dasar yang mayoritas hitam dibikin elegan dengan sentuhan merah. Langkah itu sukses bikin Soul GT 125 andalan mereka terlihat ciamik. Tetap standar, namun mewah dan nggak ngebosenin dipelototin lama. Berkesan menyatu dengan variasi bolt on yang diaplikasi. “Kesulitan terbesarnya memang terlihat pada padu-padan warna tersebut,” lanjut Deza.

Biar makin ciamik, kaki-kaki dijejali pelek Nouvo berdiameter 16 inci yang dibalut ban Duro 60/80-16 (depan), dan 70/80-16 belakang. (www.motorplus-online.com)

DATA MODIFIKASI

Ban depan      : Duro 60/80-16”

Ban belakang      : Duro 70/80-16”

Pelek         : Nouvo standar

Knalpot     : KoU

Sok belakang     : YSS G-Plus

Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular