Showa Bisa Bikin Sokbreker di Bawah Rp 10 Juta

Motorplus - Selasa, 16 September 2014 | 08:20 WIB

Kazuhiro Nishioka, Presdir PT Showa Indonesia

Presiden Direktur PT Showa Indonesia (SI), Kazuhiro Nishioka, buka-bukaan waktu di salah satu balapan yang digelar beberapa minggu lalu di Jakarta. Nishiko bilang kalau SI bisa bikin sokbreker bebek untuk balap di bawah Rp 10 juta.

“Kami saja bikin sokbreker belakang untuk 1.000 cc sekitar Rp 17 juta. Teknologinya hampir mendekati balap. Untuk sokbreker belakang bebek kita bisa bikin dengan harga di bawah Rp 10 juta,” jelas Nishiko.

Memang, SI sudah melakukan dan riset uji-coba di salah satu tim road race Indonesia sejak 4 tahun lalu. Tapi, sampai sekarang belum dijual bebas. (www.motorplus-online.com) 

Penulis : Motorplus
Editor :


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular