Ibarat pepatah, ‘Buah jatuh tak jauh dari pohonnya’. Ini mengena banget sama modifikator piawai asal Probolinggo, Lent Automodified (LA). Yakni Adhi Wicaksono. Kini anak laki-lakinya, ikutan menekuni dunia modfikasi. Nih dia hasil karya putra kesayangannya, Jason.
Kelinci percobaan pertamanya di Suzuki Satria F-150 milik Adit Sugianto yang kebetulan teman sekolahnya sendiri. “Adit minta dibuatin body kit yang minimalis, tapi terlihat gagah. Katanya buat pedekate sama teman wanitanya di sekolah. Makanya ordernya yang nggak terlalu ekstreem,” tutur Jason.
Walau fokus ubahan hanya pada bodi kit saja, tapi sekilas kelihatannya hampir menyeluruh. Menurut Jason, yang ia garap hanya sepatbor depan, engine guard dan cover jok single seater. “Bikinnya cuma 2 mingguan kok. Karena sudah sering bantu papa garap modifikasi motor,” bilangnya.
Cover jok sengaja dirancang Jason model knock down, agar masih bisa bonceng cewek incarannya. “Kalau mau boncengan, cover jok tinggal dilepas dengan mudah. Karena menyatu kunci jok,” terang Jason yang beralamat di Jl. Soekarno Hatta No. 93, Probolinggo, Jawa Timur ini.
Bagian kaki-kaki turut direkayasa buat menunjang tampilan bodi. Swing arm standar dibungkus fiberglass berdesain stabilizer plus hugger. “Pelek diganti merek Rochel ukuran 3 inci di depan, dan 4,5 inci di belakang. Dikombinasi ban Swallow 120/60-17 depan dan 140/60-17 belakang,” beber anak tertua dari 3 bersaudara ini. (www.motorplus-online.com)
DATA MODIFIKASI
Body kit : Custom by LA
Upside down : Aftermarket
Swing arm : Custom
Knalpot : Nob1
Lent Automodified : 0813-32111248
KOMENTAR