Masker 3M Untuk Bikers Perkotaan Supaya Enggak Ngisap Polusi

Motorplus - Sabtu, 20 September 2014 | 17:00 WIB

Brother yang suka riding di area perkotaan, pasti sering jengkel dengan asap polusi dari kendaraan. Biar enggak pusing menghirup gas buang dari knalpot, brother bisa pakai masker produk 3M Nexcare.

Produk yang satu ini berbeda dari masker yang banyak dijual di pasaran. 3M Nexcare dilengkapi dengan 3M Filter Carbon Active. Lapisan ini merupakan serat dengan lapisan khusus untuk menangkap partikel mikro dan gas karbon dioksida (CO2). Dengan teknologi yang mutakhir ini, jangan heran kalau masker 3M menjadi salah satu masker anti polusi yang mendapat ijin dari Kementrian Kesehatan.

"Masker ini dibuat dengan empat lapisan pelindung. Lapisan luar mencegah masuknya debu dan kotoran. Lapisan kedua merupakan bantalan berpori yang memudahkan sirkulasi pernapasan. Lapisan tiga ada 3M Filter Carbon Active, dan lapisan terakhir adalah lapisan dalam yang memberikan rasa nyaman saat lama digunakan," beber Asid Harmadi, Technical Service Engineer Commercial Service Division PT 3M Indonesia.

Di booth 3M yang ada di Indonesia International Motor Show, Kemayoran, Jakarta. Masker ini dibanderol dengan harga Rp 30 ribu. Untuk harga normal di toko-toko apparel, masker spesial ini dibanderol Rp 40 ribu/unit. (www.motorplus-online.com)

Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular