Perbedaan Kawasaki Ninja H2R Versi Track Dan Jalan Raya

Motorplus - Jumat, 10 Oktober 2014 | 08:30 WIB

Kawasaki telah mengkonfirmasi akan meluncurkan versi jalan raya dari Kawasaki Ninja H2R di Milan Motor Show bulan depan. Tentu akan ada beberapa bagian yang berbeda dibandingkan Ninja H2R yang diperkenalkan di Intermot Show beberapa waktu lalu.

Lewat gambar yang diambil dari teaser video resmi yang dikeluarkan Kawasaki, sedikit terlihat perbedaannya. Paling terlihat, ada di bagian knalpot. Knalpot Ninja H2 versi jalan raya lebih besar dari model track. Tentunya, penggantian knalpot ini bertujuan untuk meredam suara dan memenuhi standar emisi gas buang yang ditetapkan oleh berbagai negara.

Perbedaan lainnya terlihat di detail bodi. Desain windshield Ninja H2R versi jalan raya terlihat lebih landai dibandingkan versi track. Bagian di fairing yang sebelumnya sayap, tampaknya diubah menjadi spion. Ini jadi salah satu indikasi adanya pengurangan power yang cukup besar di Ninja H2 versi jalan raya.

Di bagian belakang, sudah terlihat adanya sepatbor untuk melindungi rider dari pantulan benda asing dari roda belakang. Selain itu, lampu rem juga sudah terpasang apik di sektor buritan. Salah satu yang pasti, H2R versi jalan raya ini enggak bisa buat boncengan. Joknya masih mengusung model single seat bro!. (www.motorplus-online.com)

Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular