Rantai merupakan salah satu part penting di sepeda motor yang tidak boleh luput dari pengecekan dan perawatan berkala. Jika terlambat atau salah dalam melakukan perawatan, maka anda harus siapkan dana ekstra untuk membuatnya kembali berfungsi normal.
Banyak yang beranggapan menggunakan oli bekas ataupun bensin sudah cukup untuk merawat rantai. Padahal penggunaan dua zat tersebut justru akan membuat debu atau kotoran mudah menempel. Harusnya rantai harus diberi pelumas khusus untuk rantai yang mampu mempertahankan pelumasan.
“Penggunaan oli bekas atau bensin justru tidak disarankan karena sifatnya cepat kering saat suhu tinggi. Rantai motor sangat memerlukan pelumasan yang tepat karena menerima gesekan yang cukup tinggi dengan gir sepeda motor. Memang saat ini sudah cukup banyak produk khusus pelumasan rantai di pasaran. Tapi, banyak yang formulanya tidak sesuai. Sehingga rantai cepat kering juga kayak pakai oli bekas atau bensin,” jelas Alfons. S, Marketing Product PT Altama Surya Arsa (ASA).
PT ASA menawarkan produk pelumasan Rexco 50 & Rexco 25. Rexco 50 ini bersifat untuk membersihkan oli ataupun bensin yang menempel pada rantai serta komponen rantai dari karat dan menghilangkan kelembaban. Sedangkan Rexco 25 digunakan untuk memperpanjang usia rantai, menghilangkan bunyi derit yang muncul pada rantai dan melindungi rantai supaya tahan air.
Cara penggunaanya sama seperti produk-produk penetran lainnya. Rantai motor pertama disemprotkan Rexco 50 supaya bekas oli atau bensin serta debu dan kotoran yang menempel lepas.
Semprotkan secara menyeluruh dan merata supaya hasilnya maksimal, lalu tunggu sampai kering. Setelah itu barulah semprotkan Rexco 25 untuk finishing. Rantai akan menjadi lebih lancar ketika berkendara, tanpa harus takut kurang pelumasan dan menjadi kendur. (www.motorplus-online.com)
KOMENTAR