PT Putra Prima Glosia atau lebih dikenal dengan Cargloss secara resmi dipilih sebagai distributor helm Arai untuk Indonesia. Bertempat di Hotel JS Luwansa, Jakarta Selatan, Selasa lalu (21/10), Cargloss menyatakan bulan ini mereka akan memasarkan helm asal Jepang tersebut.
Sebagai langkah pertama, Cargloss akan mengimpor 900 unit helm Arai dengan berbagai tipe pada pertengahan Oktober 2014. Beberapa model diantaranya RX-7 RR5, Quantum-J, SZ-RAM 4, Classic-SW, Classic-DC, Tour-Cross 3, V-Cross 4, Astro-IQ XO, MZ-F XO.
“Kami yakin helm Arai memiliki pasar yang potensial di Indonesia. Hal itu tercermin dari meningkatnya pasar sepeda motor 250 cc dan CBU seiring meningkatnya perekonomian di Indonesia,” ungkap Harry Suherman, President Director Cargloss.
Spesialnya lagi, helm Arai yang dijual resmi oleh Cargloss sudah punya logo SNI. Tandanya helm ini resmi dan sudah mengikuti uji SNI. (www.motorplus-online.com)
KOMENTAR