Latihan resmi kedua MotoGP, Sepang, Malaysia, kemarin (24/10) jadi bencana untuk Valentino Rossi. Sesi free practice ke-1 dengan trek masih kering dan latihan resmi kedua dengan aspal yang basah disiram hujan tetap saja catatan waktu The Doctor enggak membaik. Saat hujan di babak free practice kedua, Rossi terlempar ke posisi ke-15. Berbanding terbalik dengan Lorenzo yang kemarin catatan waktunya rata-rata berada di posisi tiga besar.
"Kemarin benar-benar bencana. Saya khawatir kemarin karena motor enggak seimbang. Pas ngerem saya enggak bisa memindahkan beban motor ke depan. Makanya saya jadi lambat," kata Rossi. (www.motorplus-online.com)
Penulis | : | Motorplus |
Editor | : |
KOMENTAR