Seperti diketahui sebelumnya, Kawasaki Ninja 150 series yang mengusung mesin 2-tak akan distop produksinya pada pertengahan tahun depan. PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI) terpaksa menghentikan produksi salah satu produk legendarisnya untuk mengikuti regulasi standar emisi Euro 3 yang mulai diterapkan pemerintah tahun depan.
Sehubung dengan besarnya merek Ninja 150 di tanah air, kemungkinan besar KMI akan mengeluarkan versi spesial sebelum motor ini distop produksi. Apalagi, hingga saat ini angka penjualan Kawasaki Ninja 150 R atau RR masih tinggi. Wajar jika Kawasaki memberikan versi spesial diproduksi pamungkas.
"Itu memang salah satu ide yang menarik. Kawasaki Ninja 150 series hingga saat ini masih menghasilkan angka penjualan yang sangat baik. Kita masih memikirkan untuk membuat satu versi spesial. Ditunggu saja kabar selanjutnya nanti," uajr Yusuke Shimada, Assistant GM Marketing Division KMI saat ditemui di Sentul Minggu lalu (2/11). (www.motorplus-online.com)
KOMENTAR