Yamaha RX Special Untuk Adventure

Motorplus - Kamis, 8 Januari 2015 | 05:15 WIB

Ahmad Misrafi belum lama terjun ke dunia motor. Tadinya brother yang akrab Misrafi ini bos bengkel body repair mobil dan pengusaha bis yang fokus pada jasa wisata. Ternyata ia punya bakat terpendam soal motor. Misrafi Yamaha RX Special dibikin  untuk adventure

Yamaha RX Special dibikin  untuk adventure dipakainya di ajang adventure yang ramai di seputaran Jawa Tengah. “Sasis jadi fokus utama. Soale, belulang (sasis, red) Yamaha RX series terkenal sangat sederhana. Jadi dibuat enteng agar mudah melahap handicap,” jelas bos Romansa Motor (RM) yang beralamat di Jl. Raya Karangkobar-Pejawaran Km. 3, Pejawaran, Banjarnegara, Jawa Tengah ini.

Ogah nanggung, Yamaha RX Special dibikin  untuk adventure diolah dengan membentuk sasis baru lebih kuat kuat, namun enteng. Sekaligus agar cocok dengan bodi baru yang comot dari KTM EXC 250. Caranya, sasis asli bawaan motor hanya diambil bagian komstirnya saja. Sedang untuk bagian downtube, dibuat model double cradle dengan material pipa 0,5 inci. Bagian ini dibuat kuat hingga bagian belakang mesin, terlihat apik sekaligus kuat sebagai engine guard.

Begitu pula dengan sub frame belakang, bahan baku yang digunakan sama, tapi bentuknya lebih sederhana. Ringkas karena sasis buritan juga hanya sebagai dudukan jok sekaligus panel bodi. Termasuk model deltabox yang dihilangkan, lebih simpel dan singset.

Berbekal ajrutan depan variasi, tampilan roda depan tampak gagah. Dimensinya memang pas dengan racikan pelek ukuran 21 inci untuk depan dan 18 inci untuk belakang. Sokbreker polos tanpa merek ini dirangkai apik, caranya laher komstir dibuat ulang agar pas dengan model sok variasi. (www.motorplus-online.com)

DATA MODIFIKASI:
Ban depan    : Swallow 90/100-21
Ban belakang    : Swallow 100/100-18
Pelek    : Driv
Setang    : Pro Tapper
Knalpot    : Handmade
Sok depan    : Variasi
RM    : 0853-2676-6136

Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular