Soeharto Di Fairing Kawasaki Ninja 150R

Motorplus - Minggu, 29 Maret 2015 | 08:30 WIB

Pasti tau guyonan di atas kan? Yup, plesetan kalimatnya Suharto, presiden kedua Indonesia yang banyak diposting di sosmed. Soeharto di fairing Kawasaki Ninja 150R ini. Suharto berhasil menggeser Soekarno dan jadi pemimpin negeri ini cukup lama, yaitu 32 tahun. Tapi, Suharto yang ini kira-kira bisa gak ya jadi pemimpin terlama di trek lurus 500 meter?

“Soeharto terkenal sebagai Bapak Pembangunan Nasional. Gue terinspirasi memakai sosok dia di motor ini. Airbrush-nya, oleh JJ Airbrush. Awalnya, ini motor kaya beli dari rongsokan. Gak ada yang bisa dipake. Mulai dari head, blok sampai crankcase bapuk semua. Istilahnya, cuma beli rangka,” ucap Empi Aribowo, punggawa dari MP Product di Jl. Raya Jatibening, No. 56B, Bekasi, Jawa Barat.

Rasio kompresi atas dari Ninja 150R yang dijoki Adit ‘Bolang’ ini dipatok tinggi, sekitar 7,6 : 1. Itu didapat setelah volume kubah dibikin 13 cc dan head dipapas sebanyak 1 mm. Kemudian, lubang exhaust dibikin oval dengan tinggi 30 mm dan lebar 42 mm.

Empi mengandalkan pengapian Kawasaki Ninja ZX yang punya kode 1454. Dipadukan koil dari spesial engine Yamaha YZ 125. “CDI Ninja ZX membuat putaran mesin bisa teriak lebih tinggi. Otomatis, top speednya dapet banget,” bilangnya.

Magnet dibiarkan standar, namun dibuang bobotnya sebanyak 200 gram. Yang tadinya 1.400 gram, sekarang menjadi 1.200 gram. “Sengaja dibuang tidak terlalu banyak, agar torsi motor masih tetap terjaga,” lanjutnya. (www.motorplus-online.com)

DATA MODIFIKASI
Ban depan        : FDR 50/90-17
Ban belakang    : Eat My Dust 60/80-17
Pelek        : TK Racing 1,40
Master rem    : KTC Racing
Knalpot        : Joyo Racing
MP Product    : (021) 95949434

Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular