Pereli asal Spanyol Joan Barreda mengambil alih pimpinan klasemen Reli Dakar 2015 dari Sam Sunderland setelah Sunderland dilaporkan tersesat ketika melintasi etape kedua yang melintasi rute Villa Carlos Paz-San Juan, Argentina sejauh 600 km.
Selain itu juara dunia musim lalu Marc Coma juga mengalami nasib sial. Coma terjatuh 60 km jelang finish. Akibatnya ia harus kehilangan waktu sekitar 12 menit dari Barreda yang finish tercepat.
Rekan setim Barreda, Paulo Goncalves finish di posisi kedua di belakang Barreda dengan selisih waktu 4,37 menit. (www.motorplus-online.com)
Klasemen Sementara Reli Dakar 2015
1. Joan Barreda Honda 7 jam 44 menit
2. Paulo Goncalves Honda +4,37 menit
3. Ruben Faria KTM +10,37 menit
4. Toby Price KTM +11,32 menit
5. Marc Coma KTM +12,3 menit
KOMENTAR