Gubernur Sumbar Main Adventure

Motorplus - Jumat, 30 Januari 2015 | 05:15 WIB

Gubernur Sumatera Barat, Irwan Prayitno punya cara menarik menyambangi masyarakatnya. Bersama Wakil Bupati Limah Puluh Kota, Asyirwan Yunus, Gubernur Sumbar main adventure sekaligus kunjungan kerja ke wilayah sana, November tahun lalu.

Rute Gubernur Sumbar main adventure dimulai dari rumah dinas Wakil Bupati 50 Kota menuju Bukik Kasok, lalu mengarah ke daerah Payobasuang, dan finish di Nagari Situjuah. Di Situjuah Gubernur langsung menghadiri acara penyerahan dan penandatanganan MoU tentang Gerakan Optimalisasi Penyuluhan (GOP).

Gubenur Sumatera Barat, Irwan Prayitno mengatakan akan menampung semua aspirasi masyarakat yang ada di Bukik Kasok, termasuk masalah tapal batas. Selain itu, masalah infrastruktur jalan serta sekolah di Jorong Bukik Kasok telah menjadi catatannya. “Masalah infrastruktur kami anggarkan dalam APBD berikutnya. Selain itu, perlu juga adanya bantuan memenuhi perlengkapan sekolah di Jorong Bukik Kasok ini,” janji Gubernur yang juga sempat menyambangi SMPN 4 Harau, Payakumbuh ini.  

Tuh kan, Gubernur Sumbar main adventure bukan cuma buat senang-senang, tapi sekaligus mengecek kondisi warganya. Hebat! (www.motorplus-online.com)

Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular