Bengkel Modifikasi City Cub

Motorplus - Selasa, 31 Maret 2015 | 15:59 WIB

Modifikasi dengan aliran city cub ternyata masih cukup di minati lho. Padahal virus ini sudah mulai sejak 3 tahun silam, tepatnya tahun 2012. “Masih banyak yang suka. Karena biaya modifnya relatif terjangkau, tampilan simpel tapi eye catcher,” buka Febby Iqromullah yang buka bengkel modifikasi city cub di Cakung, Jakarta Timur ini.

Lajang ber-usia 22 tahun ini memang basic-nya gemar motor lawas. Belajar dari ayahnya dibantu ketekunan otodidak, pada tahun 2008 doi akhirnya memberanikan diri untuk buka bengkel modifikasi city cub yang bernama MJL Workshop Custom Bike yang ngendon di Jl. Raya Bekasi KM 18, Cakung, Jakarta Timur. “Waktu itu belum spesialis city cub, cuma bantu ayah servis-servis ringan aja,” tambah Febby sapaan akrabnya.

“Alhamdulilah, tahun 2012 lalu tren modifikasi city cub mulai merebak, saya yang awalnya enggak terlalu lirik bebek Honda lawas C-Series ikutan coba bikin. Ternyata, hasilnya bagus dan banyak yang suka,” kenangnya.

Sekarang meski virus tersebut sudah perlahan surut, namun Febby tetap menekuni usahanya buka bengkel modifikasi city cub. Buktinya di bengkelnya ada saja tuh 2-3 motor yang sedang antri mendapat sentuhan tangan Febby.

Soal biaya, “Untuk harga kalau semua dari saya termasuk motor bahan, total Rp 11 juta. Itu dijamin sudah rapi dan siap jadi pusat perhatian di jalan,” tukas Febby.

Namun kalau sobat sudah punya motor, biaya modifikasi antara Rp 4 juta sampai Rp 7 juta. Tentunya, itu semua tergantung dari material part yang nantinya dipilih sobat. (www.motorplus-online.com)

MJL WORKSHOP CUSTOM BIKE

Jl. Raya Bekasi KM 18 Kp Lio RT 009 / RW 004, Kel Jatinegara, Kec Cakung, Jakarta Timur.

HP : 0896-6346-1235

Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular