Memang selalu ada saja inovasi terbaru dalam hal mengoprek mesin guna meningkatkan peforma. Seperti hasil kerajinan tangan jagonya oprek mesin, Ahon dari bengkel Surya Motor Sport (SMS). Namanya memang sudah santer terdengar di dunia balap. Hasil karyanya juga gak bisa dianggap sepele. SMS kasih tahu nih tips kem Suzuki Satria F 150 pakai bearing.
Nah, Ahon kasih tips kem Suzuki Satria F 150 pakai bearing. Mencomot bearing noken as milik motor bebek Honda Grand. “Dari bawaan pabrik gak pake bearing. Saya kepikiran kalau dipakein bearing, tentunya putaran mesin jadi lebih enteng dong,” papar Ahon yang punya nama lengkap Herman Lo itu.
Sayangnya, dari bawaan pabrik memang bagian dudukan noken as Satria FU tidak ada bearing atau metal jalan. Jadi, putaran noken as hanya dibikin licin oleh pelumas saja. Dengan memasangkan bearing, asumsinya bakal mengurangi gesekan dalam menggerakan noken as.
Namun trik untuk tips kem Suzuki Satria F 150 pakai bearing, kudu ada yang dibubut. Baik di setiap ujung noken as, dudukan noken as di head serta pengikat noken as. Bubutan tersebut disesuaikan dengan ukuran bearing yang dipakai, supaya pas dan putarannya gak ada hambatan.
Ngomongin soal budgetnya, harus merogoh kocek sebanyak Rp 600 ribu bor. Itu sudah sepaket termasuk bearing serta ongkos pengerjaanya. Kalau ada yang penasaran sama hasilnya, langsung saja merapat ke markas SMS di Jl. Raya Citayam, Depok, Jawa Barat. (www.motorplus-online.com)
KOMENTAR