Gupita Kresna Tercepat di QTT Karena Salah Racing Line

Motorplus - Sabtu, 6 Juni 2015 | 20:06 WIB

Ada yang menarik dari keluarnya Gupita Kresna Wardhana sebagai yang tercepat di sesi QTT Asia Road Racing Championship (ARRC) seri ke-2 untuk kelas Underbone 130 cc. Gupita Kresna tercepat di QTT karena salah racing line. Bukan asal salah, tapi ini jadi strategi jitu pembalap tim Manual Tech KYT Rextor untuk menjadi yang tercepat di sirkuit Sentul, Bogor, Jawa Barat, hari ini (6/6).

Jangan aneh dengar Gupita Kresna tercepat di QTT karena salah racing line. Memang pembalap ini sudah cukup hatam dengan layout dan aspal sirkuit Sentul. Ini yang membuatnya memilih racing line yang tidak biasa alias salah untuk mengalahkan rider dari negara lain.

"Aspal sirkuit Sentul itu tidak semuanya rata. Untuk bisa cepat, kita harus pilih aspal yang paling mulus. Di Sentul aspal yang mulus itu adanya malah di luar racing line. Makanya saya pilih racing line yang salah supaya bisa lebih cepat. Pembalap negara lain masih pakai racing line yang benar. Namun hal itu justru bikin catatan waktunya lambat," ucap Gupita Kresna yang tercepat di QTT karena salah racing line.

Untuk sesi race besok (7/6), Gupita pasang target tinggi. Gupita berharap bisa memangkan dua race yang digelar besok. Kita tunggu saja bagaimana hasilnya nanti. (www.motorplus-online.com)

Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular