Strategi Valentino Rossi Berjalan Lancar

Motorplus - Kamis, 25 Juni 2015 | 16:54 WIB

Hasil latihan bebas pertama MotoGP di sirkuit Assen, Belanda, Kamis (25/6) menunjukan kalau strategi Valentino Rossi berjalan lancar. Untuk pertamakalinya dalam tahun 2015, Rossi menjadi yang tercepat di sesi latihan bebas. Rossi berhasil mengungguli Marc Marquez dan Dani Pedrosa yang menguntit di belakangnya.

Strategi Valentino Rossi berjalan lancar untuk seri Assen ini. Sebab, Rossi punya strategi start di baris terdepan agar tidak tertinggal oleh Lorenzo. Maklum, selisih poin Rossi dengan Lorenzo di klasemen pembalap cuma 1 poin. Kalau tidak mau tersalip posisinya, Rossi harus finish di depan Lorenzo pada MotoGP Belanda, Sabtu ini (27/6).

Bukan cuma strategi Valentino Rossi yang berjalan lancar, Yamaha juga terlihat sukses di latihan bebas ini. Yamaha sedang menguji sasis baru yang digunakan oleh Rossi dan Lorenzo. Hasilnya juga tidak mengecewakan. Rossi berhasil menjadi yang tercepat dan Lorenzo finish di posisi ke-4. Dari hasil latihan bebas pertama ini, diprediksi jalannya lomba akan berlangsung ketat. (www.motorplus-online.com)

Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular