Hasil Kualifikasi Shell Advance Asia Talent Cup

Motorplus - Sabtu, 1 Agustus 2015 | 12:06 WIB

Hasil kualifikasi Shell Advance Asia Talent Cup seri Sepang, Malaysia yang berlangsung akhir pekan ini (1-2/8) sudah keluar. Dari hasil kualifikasi Shell Advance Asia Talent Cup terlihat dominasi pembalap Jepang dan Malaysia. Dari pemegang posisi start 10 besar, 6 pembalap diantaranya berasal dari Jepang, 3 dari Malaysia dan satu sisanya dari Thailand.

Pada hasil kualifikasi Shell Advance Asia Talent Cup nasib kurang baik menghampiri pembalap Indonesia. Geri Salim dan Andi Izdihar harus terlempar dari posisi 10 besar. Gery Salim harus memulai lomba dari posisi 11 dengan terpaut waktu hampir 2,5 detik dari pembalap tercepat. Sedangkan Andi Izdihar juga harus bekerja keras saat race. Pembalap asal Makassar ini harus start di posisi ke-19 dengan catatan waktu yang terpaut 7,7 detik dari pembalap tercepat.

Kalau dilihat dari hasil kualifikasi Shell Advance Asia Talent Cup, peluang pembalap Indonesia untuk podium cukup berat. Namun, apa saja bisa terjadi saat race. Apalagi, kemampuan motor yang digunakan para pembalap sama. Jadi, semuanya bisa berubah dalam waktu sepersekian detik saja. Semoga pembalap Indonesia bisa kembali kibarkan sang saka merah putih. (www.motorplus-online.com

Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular