Tahun 1961 jadi sejarah baru untuk pabrikan Honda bisa menang di Grand Prix Motor. Saat itu Tom Phillis yang menyabet podium tertinggi di kelas GP125 seri Spanyol. Nah, naiknya podium Marc Marquez dan Dani Pedrosa di MotoGP Sachsenring Jerman (12/7) jadi catatan Honda sebagai pabrikan motor yang sudah menyabet manucafture dengan kemenangan 698 kali. Dari Jerman tinggal dua lagi, Honda kejar kemenangan ke-700 di MotoGP Indianapolis Amerika.
Seandainya dua rider Honda bisa bikin kemenangan atas nama pabrikan MotoGP Indianapolis (9/8) berarti Honda kejar kemenangan ke-700 di MotoGP Indianapolis Amerika sekaligus bikin sejarah baru. Rekor baru ini pabrikan Honda-lah yang pertama kali unggul dengan 700 kali kemenangan.
Honda kejar kemenangan ke-700 di MotoGP lewat 79 pembalap dan mesin yang berbeda sejak tahun 1961. Tahun 1997 jadi catatan terbaik Honda merebut 31 kemenangan atas nama pabrikan di kelas GP125 (4 kali), GP250 (12 kali), dan GP500 (15 kali).
Pembalap Honda yang paling banyak meraih kemenangan, Mick Doohan. Total kemenangan Doohan 54 kali.
Kemenangan ke-600 diraih Dani Pedrosa tahun 2005 di GP250 Philips Island, Australia. (www.motorplus-online.com)
Penulis | : | Motorplus |
Editor | : |
KOMENTAR