Nasib Jack Miller di MotoGP Tidak Jelas

Motorplus - Senin, 7 September 2015 | 12:13 WIB

Nasib Jack Miller di MotoGP tidak jelas untuk tahun depan. Hal ini berkaitan dengan keberatannya tim LCR Honda untuk menggunakan dua orang pembalap di MotoGP. Setelah Cal Crutchlow dipastikan memperpanjang kontrak dengan Honda LCR, otomatis nasib Jack Miller di MotoGP yang jadi tidak jelas.

"Saat ini kita harus realistis. Kemungkinan untuk mempertahankan Miller di tim tidak terlalu besar. Tapi, kita juga masih berusaha dan tidak langsung menyerah dengan proyek dua pembalap ini. Keputusan akhir mungkin akan datang dalam dua atau tiga minggu kedepan," beber Lucio Cecchinello, bos tim LCR Honda.

Sebenarnya enggak perlu pusing dengan nasib Jack Miller di MotoGP yang tidak jelas. Sebab, Miller bisa dibilang anak emas Honda Racing Corporation (HRC) sekarang. Kontrak balap Miller bersama HRC berlangsung 3 tahun. Di tim LCR Honda Miller hanya dititipkan saja oleh HRC. Jadi, kemungkinan besar tahun depan HRC akan mencarikan tim baru yang mau menampung Miller.

Kemungkinan besar, Miller akan dititipkan ke Honda Aspar. Namun, untuk jajaran timnya kemungkinan besar masih menggunakan tim yang sekarang. (www.motorplus-online.com)

Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular