Kawasaki KSR 110 Pakai Turbo

Motorplus - Minggu, 13 September 2015 | 05:35 WIB

Loh, Kawasaki Ninja H2 sekarang punya turunan? Eittss, ini bukan anaknya Ninja H2 yang sebenarnya. Kalau di Ninja H2 punya supercharger, maka di Kawasaki KSR 110 milik Dominicus Indra Sugiarto ini pakai turbocharger (TC). Nah loh, serem enggak tuh Kawasaki KSR 110 pakai turbo?

Meski Kawasaki KSR 110 pakai turbo, namun tunggangannya masih asyik diajak turing bareng teman-temannya. “Terakhir, kita turing ke Pantai Santolo, Garut, Jawa Barat. Motor ini, dapat melibas medan apapun tanpa ada kendala,” ucap Nico sapaan akrabnya.

Langsung aja deh, diintip Kawasaki KSR 110 pakai turbo!

BORE UP

Kapasitas mesin yang tadinya hanya 110 cc, dibengkakin jadi 125 cc, lewat pengaplikasian piston Kawasaki Athlete berukuran 56 mm. Sayangnya, doi lupa rasio kompresi yang digunakan. “Yang pasti, kompresinya rendah supaya awet ketika turbonya ngeboost,” beber Nico yang juga salah satu anggota Bike of Kawasaki Rider Club (BKRC).

INJEKSI

Sistem pengkabutan yang tadinya menggunakan sistem karburator, diganti menggunakan paket part injeksi kepunyaan Ecotrons. Paket ini sudah lengkap, seperti kabel bodi beserta sensor IAT, MAP, ECT, 02, throttle body berukuran 28 mm beserta TPS, fuel pump, fuel pressure regulator, injektor, ECU, dan lainnya. “Uniknya, paket ini tidak perlu mengubah magnet. Jadi, diatur sendiri menggunakan ECU-nya,” tambah Nico.

TURBO CHARGER

Part ini, juga mengandalkan kepunyaan Ecotrons khusus untuk motor-motor small engine. Turbonya sendiri sudah lengkap oil cooler, oil pump. “Turbo ini, hanya disetel boost maksimal di 0,6 bar. Angka itu dirasa cukup untuk mesin 125 cc, harian dan turing. Biar part mesin tetap awet bro,” tutup ayah dua orang anak ini. (www.motorplus-online.com)

DATA MODIFIKASI :

Ban depan     : CST 120/90-12

Ban belakang  : CST 120/90-12

Blow off      : HKS

AFR meter     : Apexi

Boost meter   : Defi

Voltmeter     : Protaper

Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular