BMW R65 Modifikasika Style Scrambler Bernama Jara Kore

Motorplus - Rabu, 21 Oktober 2015 | 18:00 WIB

Teddy Wahyudi pria paling beruntung di ajang kontes motor kustom di Jogja Expo Center (JEC), Jogjakarta baru-baru lalu (4/10). Pasalnya warga Parangtritis, Jawa Tengah ini berhasil memenangkan lucky draw si ‘Jaran Kore’. Nih dia BMW R65 modifiikasi style scrambler hadiah dari KustomFest 2015 untuk Teddy.

“Jaran Kore basic-nya dari BMW R65 bermesin boxer 650 cc,” bilang Lulut Wahyudi, builder Retro Classic Cycle, builder BMW R65 modifiikasi style scrambler.

Tema scrambler dipilih untuk BMW R65 hadiah dari KustomFest 2015, karena Lulut punya angan-angan bisa riding ke ujung pulau menggunakan BMW R65 modifiikasi style scrambler. Kustom paling pas memang scrambler, karena aliran ini punya karakter siap diajak menjelajah berbagai medan.

“Ada tiga elemen dalam membangun R65 ini, yaitu titanium, aluminium dan chromolly,” tukas Lulut. Arti Jaran Kore yaitu kuda yang sulit ditaklukkan. Layaknya BMW R65 yang berubah wujud jadi tradisional scrambler ini.

KAKI-KAKI

Sok depan semula teleskopik, diganti upside down untuk BMW R65 hadiah dari KustomFest 2015. Penyesuaiannya, lewat pembuatan triple three atas bawah berbahan aluminium 6061-T6. Sedangkan  peredam kejut belakang diupgrade menggunakan double sok lansiran Ohlins. Kemudian pelek racing diameter 18 inci depan dan belakang dibalut ban Zeneos order khusus.

ENGINE

Mesin BMW R65 hadiah dari KustomFest 2015 diupgrade. “Saat dapat motor ini, kondisinya parah. Engine di-upgrade menggunakan aftermarket. Mulai dari kompresi dibikin padat, penggantian kem dan karburator. Di pipa buang, menggunakan bahan titanium layaknya motor sport,” tutup Lulut. (www.motorplus-online.com)

DATA MODIFIKASI

Setang : Moto-X

Headlamp : Harley-Davidson Sporster

Karburator : Mikuni Race Flatside

Ban : Zeneos by order

Jok : By Retro Classic Cycle

Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular