Meski dibantah pihak Yamaha, pihak Honda tetap yakin Valentino Rossi menendang bagian tertentu di motor Honda RC213V yang bikin Marc Marquez terjatuh di MotoGP Sepang (25/10). Seperti wawancara Shuhei Nakamoto, Vice President HRC, dua hari lalu (3/11). Dari ucapan Shuhei, Marca media olahraga terbesar di Spanyol bikin rangkaian gambar insiden Valentino Rossi dan Marc Marquez dari data telemetri Honda.
Rangkaian gambar insiden Valentino Rossi dan Marc Marquez dari data telemetri Honda yang dibikin Marca yang diungkap sedikit oleh Shuhei saat wawancara dua hari lalu. “Kami lihat data telemetri. Handel rem depan motor Marc dapat tekanan berlebihan saat bersenggolan dengan Rossi,” jelas Shuhei.
Silakan lihat deh rangkaian gambar insiden Valentino Rossi dan Marc Marquez dari data telemetri Honda. (www.motorplus-online.com)
Penulis | : | Motorplus |
Editor | : |
KOMENTAR