Jurus Honda CBR 600 Dipakai Untuk Balapan Fun Race Sentul

Motorplus - Sabtu, 14 November 2015 | 18:10 WIB

Motor sport 600 cc ini, berhasil menduduki podium dalam fun race di Sentul International Circuit (SIC), Jawa Barat. Digas Arif Wisa, bertarung di kelas Superbike Junior, naik podium ketiga. Ubahan mesinnya, memang tidak terlalu banyak. Karena mengikuti regulasi yang mengharuskan sektor dapur pacu benar-benar standar. Tapi, nih jurus Honda CBR 600 dipakai untuk balapan fun race Sentul.

“Joki sekaligus owner ini, baru pegang motor sekitar enam bulan deh, motor juga cuma dimaksimalin sektor pengapian dan suspensi saja. Selebihnya, pure dari skill joki,” ujar Puguh Nuryanto, pentolan sekaligus chief mekanik NJU Overtune Racing Team. Kita telusuri yuk jurus Honda CBR 600 dipakai untuk balapan fun race Sentul, bro!

ECU

Untuk memaksimalkan peforma yang dimuntahkan, mengandalkan wiring set sekaligus ECU berlabel HRC (Honda Racing Corporation). Ini jurus Honda CBR 600 dipakai untuk balapan fun race Sentul dengan setingan yang memang khusus balap. “Saat ini masih pada step standar. Ke depan baru naikin setingan ke step yang lebih tinggi,” tambah Puguh yang bengkelnya di Komplek Dept. Koperasi blok C No. 36, Radar AURI, Cimanggis, Depok.

ENGINE

Karena mengikuti regulasi yang ada, jurus Honda CBR 600 dipakai untuk balapan fun race Sentul masih pure standar. Mulai dari kem, piston, throttle body, hingga jalur in dan ex pun gak kesentuh tuner. Dibekali piston empat biji diameter 67 mm dan stroke 42,5 mm. Sementara kompresi mesinnya, dipatok pada angka 12,2 : 1. “Cuma ganti paking buatan HRC yang ketebalannya bisa kurang dari 1 mm. Nantinya mau padatin lagi kompresinya,” terang pria yang juga hobi fotografi ini.

SUSPENSI

Sektor kaki-kaki termasuk suspensi enggak bisa dianggap sepele. Pasalnya motor harus bisa stabil ketika keluar-masuk tikungan. Suspensi depan, masih mengandalkan bawaan pabrik model upside down. Hanya saja dicustom untuk mengatur rebound yang pas oleh joki. Sedangkan suspensi belakangnya, mengandalkan monosok Ohlins TTX GP yang memang sudah dipercaya dalam ajang balap supersport. (www.motorplus-online.com)

DATA MODIFIKASI

Ban depan      : Dunlop Sportmax GP 120/70-ZR17

Ban belakang  : Dunlop Sportmax GP 180/55-ZR17

Radiator  : HRC

Footstep  : HRC

Knalpot   : Overtune

Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular