Ini gebrakan mulia dari Yamaha Youth Community (Y2C) di 23 September-22 Oktober lalu. Yamaha Youth Community bikin aksi donor darah mengambil momen hari Palang Merah Indonesia yang jatuh di 17 September.
Sinergi yang Yamaha Youth Community lakoni juga apik. Y2C kerja bareng PMII di 20 SMU Medan, Semarang dan Bali. Selain mendonor, mereka juga share edukasi pentingnya donor darah dalam education Blue Core dan gencar disebar di media sosial Aku Peduli #Y2C Charity.
”Ini wujud kepedulian kepada sesama dari Y2C dan pelajar SMU dan jadi contoh baik buat generasinya,” puji Mohammad Masykur, Asisten GM Marketing PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) yang suport acara ini.
AKTIF DALAM BERBAGAI AKSI SOSIAL
Aksi ini bukanlah yang pertama. Kepedulian Y2C dalam berbagai aksi sosial memang gencar. Ramadhan lalu juga menggelar Charity Online Campaign (COC), aktivitas silaturahmi buka bersama di Jakarta, Bandung Jogja dan menyusul di kota-kota lain.
COC cukup efektif menjaring dana untuk diberikan kepada orang yang membutuhkan. Mereka mengajak bro dan sist memberi support like atau love image campaingn yang diposting Yamaha atau pengguna media sosial Twitter, Facebook, Path atau Instagram. Sati like atau love dihargai Rp 500, selanjutnya dana tunai itu diberikan pada panti asuhan.
”Hingga pekan ini sudah hampir 10 ribu likes dan love di social media yang didapatkan untuk charity online champaign Y2C. Donasi telah diberikan kepada panti asuhan saat buka puasa bersama di Jakarta, Bandung dan Yogyakarta. Spesial di Yogyakarta kami mengundang BNN (Badan Narkotika Nasional) bertepatan dengan hari anti narkoba sedunia, dan kami membagikan stiker serta pin anti narkoba, bunga dan tajil kepada masyarakat umum,” jelas Masykur lagi. (www-motorplus-online.com)
KOMENTAR