Mesin KTM MotoGP Bertenaga 270 HP

Motorplus - Selasa, 1 Desember 2015 | 15:33 WIB

KTM berencana kembali mengikuti kejuaraan MotoGP di tahun 2017 mendatang. Akhir pekan lalu (28-29/11) KTM melakukan tes pribadi di sirkuit Valencia, Spayol. Dalam siaran persnya, CEO KTM Stefan Pierer mengungkapkan kalau mesin KTM MotoGP bertenaga 270 hp. Kabar mesin KTM MotoGP bertenaga 270 hp cukup mengejutkan. Sebab, sangat jarang sebuah produsen buka-bukaan mengenai power yang dihasilkan mesin MotoGP yang dibuatnya.

Jangan kaget juga mendengar mesin KTM MotoGP bertenaga 270 hp. Memang kalau dirata-rata tenaga mesin MotoGP ada direntang itu. Diprediksi, rata-rata tim punya mesin yang mampu menghasilkan tenaga 250-300 hp. Tentunya tenaga mesin besar saja tidak cukup untuk tampil dominan di MotoGP butuh rangka dan suspensi yang bagus juga agar motor mudah dikendarai di berbagai karakter sirkuit di dunia.

"Sebelum pengujian tentu banyak tanda tanya yang ada di kepala. Sekarang semuanya semakin jelas. Kita tahu bagian apa saja yang masih harus diperbaiki. Semua tim sudah bekerja sangat baik. Sekarang kita bisa pergi liburan musim dingin dengan hati yang sedikit tenang," kata Mika Kallio yang jadi tes rider KTM MotoGP.

Mesin KTM MotoGP bertenaga 270 hp ini punya konvigurasi V dengan sudut 90 derajat empat silinder. Dikawinkan dengan rangka tralis yang diklaim bisa menangani power besar yang keluar dari mesin. Kabarnya, KTM juga tengah membujuk pihak Dorna agar bisa mendapatkan jatah wildcard di seri terakhir musim balap 2016. Kita tunggu saja bagaimana kelanjutannya. (www.motorplus-online.com)

Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular