Mantap Ini Dibentuk Komunitas Safety Riding Di Sekolah

Motorplus - Kamis, 11 Februari 2016 | 09:34 WIB

Bertempat di ruang pertemuan SMK N 1 Tengaran, Kabupaten Semarang pada hari selasa (9/2) kemarin berlangsung acara pelantikan Komunitas Safety Riding. Acara pelantikan Komunitas Safety Riding ini terlaksana berkat kerja sama antara PT Astra Motor Semarang dengan SMK N 1 Tengaran.

Hadir dalam acara tersebut Suko Edi dari Astra Motor Semarang, Polsek Tengaran dan komite sekolah. "Kita melakukan pelantikan terhadap komunitas safety riding yang ada di sekolah ini, harapannya komunitas ini nantinya bisa menyebarkan virus-virus berkendara yang aman dan nyaman," beber Suko Edi yang bertindak selaku instruktur safety riding dari Astra Motor Semarang.

Mengingat kecelakaan yang terjadi di jalan raya terbesar disebabkan pemakai motor, pelantikan Komunitas Safety Riding mempunyai tugas yang cukup berat untuk mengajak teman-teman mereka untuk senantiasa berperilaku aman di jalan raya.

"Komunitas ini nantinya akan kita berikan materi-materi mengenai aman berkendara di jalan raya, selanjutnya kita uji juga dengan ketrampilan praktek mengendarai motor," sambungnya. Dari komunitas ini nanti lambat laun akan tercipta budaya aman berkendara dari lingkungan sekolah.

"Dari lingkungan sekolah kita coba ubah mainset para siswa bahwa keamanan dan keselamatan kerja sudah menjadi kebutuhan kita bersama,"tutup Suko Edi. Mari kita budayakan safety riding. (www.motorplus-online.com)

Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular