Kemarin (12/3), bertempat di Gedung Sate, Bandung, Jawa Barat, rombongan penyemplak Yamaha NMAX alias NMAX-er. Ribuan bikers pemakai Yamaha NMAX dari 25 kota dari penjuru tanah air ini.
Bukan cuma ribuan biker Yamaha NMAX datang ke HUT Pertama Bandung NMAX Community, tapi juga menghadiri dan Jamnas Indonesia Max Owner (IMO) di Kota Baru Parahyangan.
Istimewanya bro, lantaran rombongan bikers ini dilepas langsung keberangkatannya oleh Wagub Jawa Barat, H. Deddy Mizwar. "Sebelum dilepas dari halaman Gedung Sate, dihadapan seluruh komunitas NMAX yang datang dari seluruh penjuru tanah air ini dan dihadapan Wagub Jabar, Bandung NMAX Community mendeklarasikan dukungannya untuk mensukseskan gelaran PON ke-19. Kemudian dilanjutkan dengan penyematan pin PON 19 langsung dari Wagub kepada rekan Bandung NMAX Comunity yang mendeklarasikan dukungan terhadap PON 19," bangga Devianto Wahjoe Ketua BNC.
"Terimakasih yang sebesar-besarnya saya ucapkan kepada seluruh rekan komunitas Nmax atas dukungannya terhadap penyelenggaran PON di Jabar mendatang. Semoga PON kali ini Jabar "Berjaya di Tanah Legenda", menyesuaikan tag line PON 19 September mendatang. Semoga juga, gelaran acara Jamnas IMO dan HUT BNC ke 1 berjalan dengan lancar dan semoga menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas," ujar orang nomor dua di Jabar yang juga aktor kawakan ini.
Lebih dari 600 anggota Bandung NMAX Community yang aktif bro meski baru setahun berdiri. Salut deh! (www.motorplus-online.com)
Penulis | : | Motorplus |
Editor | : |
KOMENTAR