Tips Memilih Jas Hujan Untuk Bikers

Motorplus - Senin, 14 Maret 2016 | 15:03 WIB

Sebagusnya bersiap informasi bro kalau mau beli jas hujan. Seperti beli payung bersiap kalau hujan. Begitu juga dengan beli jas hujan untuk dipakai ngegas motor kesayangan. Ada tips nih memilih jas hujan untuk bikers.

Paling dasar tips memilih jas hujan dilihat dari modelnya. Pertama, jangan pilih model Batman atau yang dikenal jas hujan ponco. Tapi pilihlah jas hujan yang ngepas di badan. Paling sip pilih model jas hujan yang two piece alias untuk kaki dan badan terpisah. 

Kedua jangan pilih jas hujan berbahan PVC atau Poly PVC, Lebih bagus  bercoating glossy alias bening antiembun dan jahitan hot press, tanpa benang jahitan. Teknik ini mebuat air tak masuk ke badan.

Ketiga, tips pilih jas hujan untuk dipakai saat bawa motor perhatikan juga sambungan di tangan. Jas hujan yang baik terdapat karet penahan air di pergelangan agar air nggak  masuk. Sedang bagian luarnya tetap seperti jaket biasa hingga secara estetika tetap Oakley. (www.motorplus-online.com)

Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular