Tampil dengan waktu tercepat di babak kualifikasi MP1, mencatatkan waktu 50,039 detik di Kejurnas MotorPrix FDR NHK Region 4 Seri 2 ditutup dengan pole posisition, hari ini (28/5).
Ini merupakan ajang pembuktian dari seri 1 yang berlangsung di Melak, Kalimantan Timur, yang juga berlangsung April lalu. Usut punya usut, ternyata Ragil sang mekanik andalan sudah mengeluarkan riset terbarunya meski hanya masih ada kelanjutannya.
“Part baru mengaplikasi klep besar dan gigi ratio, di seri perdana memang masih belum bisa maksimal makanya seri ke 2 ini baru bisa digunakan,” beber mekanik tim andalan Astra Motor Racing Team Kalimantan Barat.
Yosie Legisadewo yang berhasil menjinakkan All New Honda Sonic, sangat cocok dengan layout sirkuit Taman Pasir Panjang yang tidak terlalu banyak trek lurus. “Masih banyak sisa powernya, dengan waktu itu saya masih pakai perseneling 5 tuh. Itupun masih belum sampai habis,” bangga pembalap kelahiran Pontianak ini.
Tinggal menunggu besok nih, semoga podium ya bro. (www.motorplus-online.com)
KOMENTAR