Ada sebuah catatan unik di MotoGP Catalunya yang akan bergulir pada akhir pekan ini. Ada mitos yang menyebutkan jika berhasil menjadi juara dunia di Sirkuit Catalunya maka rider tersebut akan mampu menjadi juara dunia di akhir musim.
Tidak percaya? Lihat saja musim lalu dimana Jorge Lorenzo berhasil menjadi pemenang di seri MotoGP Catalunya lalu berhasil jadi juara dunia di akhir musim. Musim lalu mitos ini tidak berlaku bagi Lorenzo saja, namun Danny Kent dan Johann Zarco yang berhasil menang di MotoGP Catalunya di kelas Moto3 dan Moto2 sama-sama keluar sebagai juara dunia di akhir musim.
Sejak 1996 atau 20 kali perhelatan Grand Prix Catalunya, tercatat hanya ada empat rider pemenang seri Catalan yang gagal meraih gelar juara dunia di akhir musim. Yaitu Carlos Checa (1996), Loris Capirossi (2003), Dani Pedrosa (2008) dan yang terakhir adalah Jorge Lorenzo (2013). Sisanya? Semua berakir dengan gelar juara dunia di tangan.
Apakah pemenang seri MotoGP Catalunya besok akan berakhir dengan gelar juara dunia juga? Patut ditunggu hingga akhir musim.
Penulis | : | Motorplus |
Editor | : |
KOMENTAR