Karen Pelajar Keren Pengendara Honda C90

Motorplus - Sabtu, 18 Juni 2016 | 08:32 WIB

Mojang geulis yang berani tampil eksentrik dengan menyemplak Honda C90 langsiran tahun 1969. Pas kenalan, doi kasih nama lengkap sambil tersipu malu menyebutkan namanya Karen Silvia Nevo. Mojang yang masih duduk di kelas XI ini seolah enggak peduli dengan perkembangan jaman dan era moderenisasi. Karen pelajar keren pengendara Honda C90 yang jadul itu.

Di saat gadis seusianya merengek pingin memiliki tunggangan matic yang praktis. Karen justru tetap pede dengan motor lawasnya yang didapat dari orang tuanya. “Ngapain mesti malu. Aku sih enjoy saja pake motor jadul. Berasa masih anak kecil kalo pake motor ini. Soalnya waktu kecil papih suka ajak aku jalan-jalan pake ini motor,” kisah Karen.

Untuk menunjang performa semplakan, bareng papi tersayang ubahan dilakaukan pada bagian yang diperlukan saja. Gadis penyuka rendang ini mengaku lebih nyaman dengan bentuk classic-nya. “Ubahan tidak terlalu banyak, hanya dilakukan penggantian stang yang kini pake milik honda CB. Kemudian lampu depan andalkan variasi yang model bulat. Biar nuansa classicnya makin kental,” ujar Karen yang paling demen sama pelajaran ekonomi ini.

Agar tetap nyaman buat diajak jalan menemani kesehariannya bagian mesin juga turut diupgrade. “Untuk bagian dalam mesin sekarang lebih mengandalkan milik Kawasaki Kaze. Kata papih biar lebih nyaman buat diajak jalan jauh,” manja Karen yang memiliki spek bodi 169/53 ini. (www.motorplus-online.com)

Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular