Buat two wheelers yang bosan tampilan striping atau decals bawaan motor, pastinya ingin tahu dong cara melepas stiker di bodi motor? Cara lepas stiker di bodi motor gampang bro. Hanya saja perlu kehati-hatian agar tidak merusak cat bodi.
Sebenarnya, stiker memiliki jenis dan kualitas yang berbeda-beda. Artinya, kadang ada stiker yang memang mudah untuk dilepas, ada juga yang susah. Nah, pada kesempatan ini akan diberikan tips cara yang gampang mudah, cepat dan tidak menguras tenaga melepas stiker di bodi motor. Sembari ngabuburit berpuasa di bulan Ramadhan. Yuks!
Langkah pertama, sebelum mulai melepas stiker, pastikan dulu body motor mana yang stikernya ingin dilepas. Kemudian siapkan korek api gas. Cari ujung stiker yang mau dikelet, lalu panaskan dengan api kecil pakai korek api gas tadi. Hal ini, dimaksudkan untuk melenturkan sticker, agar mudah diangkat atau dilepas. (www.motorplus-online.com)
Source | : | Motorplus Online |
Penulis | : | Motorplus |
Editor | : | Motorplus |
KOMENTAR