Substitusi throttle body terjangkau buat si rakus ini bukan cuma bisa dilakukan motor dengan merek yang sama. Tapi, motor dengan merek yang berbeda juga bisa.
Seperti pengguna Yamaha MX-King bisa pakai throttle body Suzuki All New Satria F-150 injeksi. Lumayan, throttle body MX King venturinya hanya 28 mm. Sedangkan throttle body Satria injeksi 32 mm, lebih besar 4 mm.
“Ini lebih gampang. Tinggal pindahkan saja sensor MAP dan TPS di throttle body MX King ke throttle body Satria injeksi. Kebetulan kontruksinya agak mirip. Namun, cuma 1 baut yang bisa terpasang karena sensor punya MX King lubang dudukannya lebih besar,” tambah Danu Andri Wibisono dari bengkel Duta Motor Sport, Bekasi. (www.motorplus-online.com)
KOMENTAR