Bila mesin sudah dalam kondisi baik, tidak kalah penting sistem penggerak. Berupa rantai pada motor jenis bebek dan sport, serta CVT untuk skubek.Wajib cek gir dan rantai sebelum jalan jauh.
“Cek kondisi gir dan rantai sebelum motor dibawa jalan jauh. Oh ya, jika akan melumasi rantai ada hal yang harus diperhatikan, yaitu rekomendasi waktu pelumasan sebaiknya saat parkir lama di atas 8 jam. Bertujuan agar cairan chain lube merekat sempurna,” papar Ivan Yakobus, Product Developmet PT FSCM Manufucturing Indonesia selaku produsen rantai merek FSCM.
Untuk pengecekan CVT, wajib perhatikan kondisi roller, v-belt, dan kampas ganda. Jangan ragu ganti jika kondisi sudah jelek seperti roller termakan, v-belt mulai kaku, dan kampas ganda mulai tipis. Sangat disarankan untuk sobat, jika ingin servis CVT jangan terlalu dekat dengan waktu berangkat jalan-jalan.
“Karena seusai CVT dibongkar, gemuk atawa grease belum terlumas sempurna, butuh waktu bagi sliding shave dan slider untuk bergerak optimal. Disarankan servis CVT paling lambat 2 minggu sebelum dipakai jalan jauh,” saran Om Martin. (www.motorplus-online.com)
KOMENTAR