Harley-Davidson Kabarnya Akan Dijual Karena Rugi

Motorplus - Selasa, 12 Juli 2016 | 18:50 WIB

Di Amerika Serikat sedang hangat kabar tentang Harley-Davidson yang akan dijual karena mengalami kerugian. Bukan cuma baru kabar akan dijual, namun isu yang berkembang juga sudah menyebut pihak kedua yang akan membeli Harley-Davidson. Kabarnya, Harley-Davidson akan berpindah tangan ke perusahaan swasta KKR & Co,.

Mendengar rumor itu, pihak Harley-Davidson menyangkal segala isu yang menyebut akan ada pindah tangan Harley-Davidson ke perusahaan lain. "Harley-Davidson memang sering dikaitkan dengan berbagai macam spekulasi. Itu sudah biasa. Kami tidak mau mengomentari soal rumor dan spekulasi," begitu bunyi pernyataan resmi dari H-D.

Meski diisukan merugi dan akan berpindah tangan, ternyata isu yang berkembang berdampak positif bagi Harley-Davidson. Setelah rumor berkembang dengan cepat, kabarnya nilai saham H-D naik hampir 20 % pada awal Juli lalu. Hingga kini kabar tersebut masih sebatas isu. Pihak KKR & Co yang dikaitkan juga tidak memberi komentar apapun terkait kabar ini. (www.motorplus-online.com)

Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular