Entah sang The Doctor sedang merendah atau tidak, yang jelas pembalap kelahiran Urbino, Italia ini bilang Yamaha tidak lebih baik dari Honda. "Yamaha dan Honda adalah dua motor yang sangat berbeda, dengan kekurangan grip (bagian depan, red) seperti sekarang, akan lebih baik Honda di trek cepat. Namun dengan grip yang lebih sedikit Yamaha lebih baik, namun saya tidak berpikir Yamaha lebih baik dari Honda," kelakar Rossi.
Seperti yang sudah www.motorplus-online.com ulas sebelumnya, bahwa Valentino Rossi sangat bernafsu untuk segera balapan di Sachsenring. Tentunya ini ditujukan guna menebus kesalahan fatalnya di Assen. "Turunnya hujan dapat mengubah segalanya, akhir-akhir ini lintasan cepat menjadi basah. Tapi tak apa aku sebenarnya lebih suka, dan saat hujan turun saya akan berusaha tampil lebih kompetitif," pungkas Rossi.
Saat ini incaran utama Valentino Rossi adalah Marq Marquez yang jadi pucuk pimpinan utama klasmen sementara kejuaraan dunia. Dan kita semua tahu pembalap yang mendapat julukan The Doctor ini bukanlah pribadi yang gampang menyerah begitu saja. So, mari kita doakan bersama agar Rossi dapat tampil kompetitif di balapan kali ini. (www.motorplus-online.com)
KOMENTAR