Wahyu Widodo menjadi pembalap tercepat di kualifikasi kelas HDC 1 (Honda Sport 150 cc Tube Uo Terbuka) di putaran ke-2 One Make Race (OMR) Honda Dream Cup (HDC) yang berlangsung di sirkuit Brigif, Cimahi, Jawa Barat, hari ini (23/7). Pembalap tim Honda Kawahara FDR KYT NGK yang lama tinggal di Bandung ini menjadi satu-satunya penunggang Honda CB 150R yang menorehkan waktu di bawah 1 menit dalam kondisi lintasan basah. Wahyu mencatatkan waktu putaran 59,753 detik.
Di belakang Wahyu menguntit ketat rekan satu timnya Boy Arby Febri. Dalam sesi kualifikasi ini selisih catatan waktu Boy dengan Wahyu hanya 0,854 detik. Sedangkan posisi ketiga kembali diraih Adly M Taufik yang turun bersama pasukan tim Honda Ultra Speed Mimaki Proliner LCB. Berikut hasil lengkap babak kualifikasi kelas HDC 1 Cimahi :
Penulis | : | Motorplus |
Editor | : |
KOMENTAR